Jumat, 01 September 2017
Sima'an Al-Qur'an Pembuka Serangkaian Acara Grebeg Suro 2017
PONOROGO, Festival Budaya Grebeg Suro dan Festival Reog Nasional
Ponorogo (FRNP) XXIV Tahun 2017 akan segera diselenggarakan serangkaian
pagelaran budaya mulai dari seni tari, musik dan kirab pusaka. Mengawali
serangkaian kegiatan tahunan tersebut sekaligus dalam rangka Hari Jadi
Ponorogo Ke-521 Pemerintah Kabupaten Ponorogo mengadakan Sema'an
Al-Qur'an yang bertempat di Masjid Agung R.M.A.A Tjokronegoro, Jalan
Alun Alun Barat, Kauman, Ponorogo, Rabu Pahing (30/8). Kegiatan ini
dimulai pukul 04:00 WIB hingga khatam pada ba’da sholat isya’
"Sema'an Al-Qur'an ini sebagai pembuka serangkaian acara Grebeg Suro dan FRNP XXIV Tahun 2017," kata panita Semaa’an Al-Qur’an.
Untuk hafiz sendiri berasal dari berbagai kota di Jawa Timur seperti dari Jombang, Kediri, dan Pasuruan. Menurut panitia sholat berjamaah nantinya akan dipimpin oleh pimpinan pondok dari Kediri.
Acara ini dihadiri jamaah yang berasal dari berbagai desa atau kecamatan yang tersebar di Kabupaten Ponorogo. Masyarakat Ponorogo terlihat sangat antusias mengikuti Semaa’an Al-Qur’an, ini terlihat dari jumlah jamaah yang membludak hingga ke jalan raya sehingga terjadi pengalihan arus tepat di barat Alon Alon Ponorogo.
Banyaknya jamaah yang hadir ternyata membawa berkah tersendiri bagi para pedagang di sekitar alon alon Ponorogo. Salah satunya, Slamet pedangan buah dan krupuk, beliau menuturkan hari ini dagangan jeruknya ludes terjual hanya dalam setengah hari saja. Ternyata berkah sema’an Al-Qur’an menyentuh hingga berbagai lini masyarakat Ponorogo.
Untuk hafiz sendiri berasal dari berbagai kota di Jawa Timur seperti dari Jombang, Kediri, dan Pasuruan. Menurut panitia sholat berjamaah nantinya akan dipimpin oleh pimpinan pondok dari Kediri.
Acara ini dihadiri jamaah yang berasal dari berbagai desa atau kecamatan yang tersebar di Kabupaten Ponorogo. Masyarakat Ponorogo terlihat sangat antusias mengikuti Semaa’an Al-Qur’an, ini terlihat dari jumlah jamaah yang membludak hingga ke jalan raya sehingga terjadi pengalihan arus tepat di barat Alon Alon Ponorogo.
Banyaknya jamaah yang hadir ternyata membawa berkah tersendiri bagi para pedagang di sekitar alon alon Ponorogo. Salah satunya, Slamet pedangan buah dan krupuk, beliau menuturkan hari ini dagangan jeruknya ludes terjual hanya dalam setengah hari saja. Ternyata berkah sema’an Al-Qur’an menyentuh hingga berbagai lini masyarakat Ponorogo.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar